Implementasi Pendidikan Karakter Dalam Menanggulangi Dampak Negatif Teknologi Terhadap Perilaku Siswa
DOI:
https://doi.org/10.61722/jinu.v2i3.4858Keywords:
character education, technology, student behavior, mobile phone, school.Abstract
Kemajuan teknologi digital memberikan dampak besar dalam dunia pendidikan, terutama terhadap perilaku siswa. Penggunaan handphone yang lebih banyak dimanfaatkan untuk hiburan daripada belajar menimbulkan kekhawatiran terhadap pembentukan karakter siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana implementasi pendidikan karakter mampu menanggulangi dampak negatif teknologi terhadap perilaku siswa. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui angket tertutup skala Likert. Angket terdiri dari 10 pernyataan yang mencakup tiga aspek: pengaruh penggunaan handphone terhadap konsentrasi belajar, persepsi siswa terhadap pemahaman nilai karakter oleh guru, dan pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah. Data diperoleh dari 30 siswa yang dipilih secara acak dan dianalisis menggunakan Microsoft Excel 2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan handphone memberikan pengaruh tinggi terhadap konsentrasi belajar (82%). Persepsi siswa terhadap pemahaman nilai karakter oleh guru tergolong tinggi (74%), namun pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah hanya berada pada kategori cukup (55%). Temuan ini menunjukkan perlunya penguatan implementasi pendidikan karakter melalui keteladanan guru, pembiasaan sikap positif, serta kolaborasi antara sekolah dan orang tua.
References
A, R., & Makmur. (2025). Pendidikan Karakter Berbasis Islam: Studi Literatur terhadap Konsep dan Implementasinya di Lembaga Pendidikan. Indonesian Research Journal on Education, 5(2), 1194–1200.
Afrizawati, & Afriani. (2022). Pengaruh Game Online dan Media Sosial Terhadap Minat Belajar Siswa. 1(1), 56–65.
Al-Kansa, B. B., Iswanda, M. L., Kamilah, N., & Herlambang, Y. T. (2023). Pengaruh Kemajuan Teknologi Terhadap Pola Hidup Manusia. Indo-MathEdu Intellectuals Journal, 4(3), 2966–2975. https://doi.org/10.54373/imeij.v4i3.682
Ma’rifah, M. Z., & Mawardi, M. (2022). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Menggunakan Hyflex Learning Berbantuan Wordwall. Scholaria: Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 12(3), 225–235. https://doi.org/10.24246/j.js.2022.v12.i3.p225-235
Muhammad, A., & Jasiah. (2025). MENGGUNAKAN MODEL MORRISON PADA MATA PELAJARAN. Jurnal Penelitian Dan Pendidikan Agam Islam, 2(2), 74–82.
Ojs-, P. J., & Jurnal, D. O. I. (2025). J-Simbol: Jurnal Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Jurnal Magister Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 13(1), 468–480. https://doi.org/https://doi.org/10.23960/J-Simbol
Ramadhani, O., Marsanda, A., Damayanti, P. D., & Cinantya, C. (2025). Pentingnya Pendidikan Karakter di Sekolah Dasar untuk Membangun Generasi Berkualitas. MARAS: Jurnal Penelitian Multidisplin, 3(1), 151–160. https://doi.org/https://ejournal.lumbungpare.org/index.php/maras
Sapan, A., Rusdi, M., Yusri Rizki, M., Chayatun Machsunah, Y., Zahruddin, A., & Mitra Purba, P. (2023). Pendidikan Karakter Sebagai Upaya Meminimalisir Pengaruh Negatif Teknologi Era Digital. Jurnal on Education, 06(01), 3162–3167.
Sulistiani, I., & Nursiwi Nugraheni. (2023). Makna Guru Sebagai Peranan Penting Dalam Dunia Pendidikan. Jurnal Citra Pendidikan, 3(4), 1261–1268. https://doi.org/10.38048/jcp.v3i4.2222
Syahrizal, H., & Jailani, M. S. (2023). Jenis-Jenis Penelitian Dalam Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Jurnal QOSIM Jurnal Pendidikan Sosial & Humaniora, 1(1), 13–23. https://doi.org/10.61104/jq.v1i1.49
Toraja, N. T., Eni, O. Y., Dody, A., & Putra, M. (2024). TERHADAP PERILAKU PESERTA DIDIK DI UPT SMA PENDAHULUAN. Pinisi Journal of Sociology Education Review, 4(2), 322–337.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 JURNAL ILMIAH NUSANTARA

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.










