DAMPAK PENERAPAN E-COMMERCE AMAZON TERHADAP PENINGKATAN EKSPOR UMKM DI INDONESIA

Authors

  • Nayilla Putri Ramadhanti Politeknik APP Jakarta
  • Nurul Afifah Politeknik APP Jakarta
  • Tasya Salsabila Kautsar Politeknik APP Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.61722/jirs.v2i1.3783

Keywords:

e-commerce, Amazon, exports, MSMEs, and Indonesia

Abstract

Abstract. The purpose of this study is to see how the implementation of e-commerce through the Amazon platform impacts the growth of MSME exports in Indonesia. Contributing more than 61% of GDP and 97% of employment, MSMEs are pillars of the national economy. Despite their great potential, MSMEs often face obstacles such as limited access to international markets, lack of understanding of digital technology, and difficulty meeting global standards. Through Amazon, MSMEs gain direct access to millions of global consumers, efficient logistics infrastructure, and analytical tools to understand market behavior. This research is qualitative in nature and uses a descriptive-analytical approach that relies on literature studies from various sources. The results show that Amazon is able to increase the visibility of MSME products and facilitate international market expansion more effectively than conventional methods. However, significant challenges remain, including high selling costs, intense global competition, and low digital readiness of MSMEs. In addition, government support in the form of training, access to funding, and supportive regulations are necessary for MSMEs to compete in the global market.  With the optimization of strategies and collaboration between MSMEs, the government, and Amazon, this platform has the potential to become a catalyst for increasing exports of Indonesian MSMEs in the digital era.

Keywords: e-commerce, Amazon, exports, MSMEs, and Indonesia

 

Abstrak. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana penerapan e-commerce melalui platform Amazon berdampak pada pertumbuhan ekspor UMKM di Indonesia. Dengan kontribusi lebih dari 61% PDB dan 97% lapangan kerja, UMKM adalah pilar ekonomi nasional. Meskipun memiliki potensi besar, UMKM sering kali menghadapi kendala seperti keterbatasan akses pasar internasional, kurangnya pemahaman teknologi digital, serta kesulitan memenuhi standar global. Melalui Amazon, UMKM mendapatkan akses langsung ke jutaan konsumen global, infrastruktur logistik yang efisien, dan alat analitik untuk memahami perilaku pasar. Penelitian ini bersifat kualitatif dan menggunakan pendekatan deskriptif-analitis yang bergantung pada studi literatur dari berbagai sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Amazon mampu meningkatkan visibilitas produk UMKM dan memfasilitasi ekspansi pasar internasional dengan lebih efektif dibandingkan metode konvensional. Namun, tantangan signifikan tetap ada, termasuk biaya penjualan yang tinggi, ketatnya persaingan global, dan rendahnya kesiapan digital UMKM. Selain itu, dukungan pemerintah berupa pelatihan, akses pendanaan, dan regulasi yang mendukung sangat diperlukan agar UMKM dapat bersaing di pasar global.  Dengan optimalisasi strategi dan kolaborasi antara UMKM, pemerintah, dan Amazon, platform ini memiliki potensi menjadi katalisator peningkatan ekspor UMKM Indonesia di era digital.

Kata kunci : e-commerce, Amazon, ekspor, UMKM, dan Indonesia.

References

Asih, Endah Mustika. "Analisis pada Shopee sebagai E-Commerce Terpopuler di Indonesia." Jurnal Ekonomi Bisnis Antartika 2.1 (2024): 73-79.

Azizah, Khofifah Nur, and Rahman Amrullah. "Penggunaan Media Sosial Dan E-Commerce Sebagai Media Pemasaran Dalam Mendukung Potensi Ekspor Produk." Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen Dan Akuntansi 2.1 (2024): 178-188.

Chusumastuti, Dhety, et al. "Gangguan digital dan transformasi ekonomi: menganalisis dampak e-commerce terhadap industri tradisional." Jurnal Ekonomi Dan Kewirausahaan West Science 1.03 (2023): 173-185.

Darmastuti, Shanti, et al. "Peluang Dan Tantangan UMKM Di Indonesia Dalam Perkembangan e-Commerce: Studi Perbandingan Dengan UMKM Di Negara-negara ASEAN." SOSIO DIALEKTIKA 8.1 (2023): 42-65.

Fahrozi, Irzi Ahmad, and Muhammad Irwan Padli Nasution. "Pentingnya peran e-commerce dalam mengembangkan bisnis." Journal Of Informatics And Busisnes 2.1 (2024): 115-120.

Fathoni, Imam, and Nurul Asfiah. "Transformasi Digital Bisnis UMKM Di Indonesia Setelah Masa Pandemi." Innovative: Journal Of Social Science Research 4.3 (2024): 10219-10236.

Hamanay, Nency Diera, LUH Dina Ekasari, and Ahmad Mukoffi. "Dampak Covid-19 Terhadap Pendapatan UMKM Pada Pabrik Usaha Tahu Amda." Jurnal Akuntansi Kompetif 4.3 (2021): 263-269.

Harisno, Harisno, and Tri Pujadi. "E-Business Dan E-Commerce Sebagai Trend Taktik Baru Perusahaan." CommIT (Communication and Information Technology) Journal 3.2 (2009): 66-69.

Hizbandyah, Baiturrahmi Nur, et al. "Inovasi Amazon dalam Menerapkan Teknologi sebagai Strategi Bisnis terhadap Keunggulan Bersaing." JATISI (Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi) 10.4 (2023).

Mayzal, Tiondon, Heni Noviarita, and Ridwansyah Ridwansyah. "Sosialisasi Marketplace Dalam Upaya Meningkatkan Pengetahuan Masyarakat Tentang Penjualan Online di E-Commerce." Jurnal Abdimas Bina Bangsa 5.2 (2024): 934-944.

Meirinaldi, Meirinaldi. "PERCEPATAN PERTUMBUHAN EKONOMI SEBAGAI DAMPAK TEKNOLOGI DIGITAL DAN PANDEMI COVID 19, SERTA TANTANGAN DAN PELUANGNYA DI INDONESIA." JURNAL EKONOMI 24.1 (2022): 16-24.

Nurjaman, Kadar. "Pemberdayaan E-Commerce di Kalangan Pelaku UMKM di Indonesia." Jurnal Abdimas Peradaban 3.1 (2022): 34-40.

Perkasa, Ully Nuha. "Pengaruh Penggunaan Dompet Digital dan E-Commerce terhadap Keberlangsungan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (Studi Literature UMKM)." Jurnal Manajemen, Akuntansi dan Logistik (JUMATI) 2.2 (2024).

Putra, Sadrakh Zefanya, Shasabila Titanie Harianto, and Yabes Christian Matondang. "Analisis Pengaruh E-Commerce: Studi Literatur Terhadap Pertumbuhan Ekonomi UMKM." Jurnal Ilmiah Sistem Informasi Dan Ilmu Komputer 3.2 (2023): 119-131.

Setyodewi, Hutanti, et al. "Inovasi Digital Model Rantai Pasok Pada Futuristik E-Commerce." Jurnal Informatika: Jurnal Pengembangan IT 6.3 (2021): 194-202.

Downloads

Published

2025-01-11

Issue

Section

Articles